Ada pepatah Afrika berkata “Jika kamu berpergian dengan cepat pergilah sendiri. Jika kamu mau berpergian jauh pergilah bersama sama” Banyak usaha terkenal di dunia memang dimulai oleh pendiri usaha tersebut sendiri namun para pendiri tersebut memutuskan untuk bermitra untuk menjadi besar dan terus bertumbuh.
Perusahaan teknologi Apple didirikan oleh Steve Jobs yang bermitra dengan Steve Wozniack, Microsoft didirikan oleh Bill Gates yang bermitra dengan Paul Allen, Facebook didirikan oleh Mark Zuckerberg yang bermitra dengan Sherly Sandberg, Alibaba didirikan oleh Jack Ma yang bermitra dengan Joseph Tsai.
MENGAPA POLA PIKIR KOLABORASI PENTING
Pada saat awal sebuah usaha bisa dikelola sendirian oleh sang pendiri namun seiring dengan berkembangnya usaha maka kompleksitas usaha pun berkembang. Akan ada banyak hal yang perlu diperhatikan dan tenaga dan waktu satu orang saja tidak akan cukup, disinilah sang pendiri memerlukan mitra.
KOLABORASI UNTUK MENCIPTAKAN EKOSISTEM
Sebuah usaha akan berkembang dengan cepat apabila merupakan bagian dari sebuah ekosistem yang lebih besar, contohnya proses berkembang pesatnya Aplikasi Pembayaran OVO.
OVO bisa berkembang cepat karena OVO adalah bagian dari ekosistem LIPPO Group. Lippo group mempunyai serangkaian mall di ibukota yang digunakan oleh berbagai “merchant” nasional dan internasional. Karena OVO adalah bagian dari Lippo, maka dengan mudah OVO dapat mendapatkan diskon dari mechant tersebut untuk digunakan sebagai pemanis bagi pengguna OVO. Lippo Group juga mewajibkan pembayaran parkir di mall Lippo menggunakan OVO sehingga mempercepat penyebaran aplikasi OVO.
Kolaborasi dengan tujuan untuk menciptakan ekosistem yang lebih komprehensif akan menguntungkan bagi pihak pihak yang bekerjasama.
TUJUAN KOLABORASI
- MENGUMPULKAN KEKUATAN DAN TALENTA
Dengan berkolaborasi masing masing pihak dapat menyatukan talenta yang mereka miliki dan mengumpulkan kekuatan (modal, teknologi, saluran distribusi, dll) yang dimiliki.
- MEMPERCEPAT LAHIRNYA SOLUSI DAN PRODUK
Dengan penyatuan elemen elemen yang dimiliki masing masing pihak maka solusi dan penciptaan produk dapat terjadi dengan lebih cepat.
CARA MELAKUKAN KOLABORASI YANG TEPAT
- Kenali kontribusi dan keunggulan yang bisa didatangkan dengan bekerjasama. Kerjasama yang langgeng membutuhkan kondisi dimana semua pihak diuntungkan dengan kerjasama tersebut bila ada salah satu pihak saja yang merasa dirugikan maka umur kerjasama tidak akan lama.
- Konfirmasi Asumsi. Bila ada hal yang meragukan dan perlu untuk ditanyakan, bertanyalah. Jangan berasumsi karena asumsi akan menyebabkan kesalahpahaman. Jauh lebih baik untuk terbuka dan berargumentasi daripada diam dan damai namun menyimpan dendam.
- Jujur dan terbuka. Sampaikan apa keinginan dan kebutuhan kita didepan, sampaikan pula keberatan kita secara jujur , terbuka dan transparan
- Profesional. Bersikaplah profesional dengan tidak menyerang pribadi tertentu pada saat berargumentasi, penuhi janji yang kita ucapkan dan sampaikan tantangan dan kendala yang ada dengan baik.
- Aktif Partisipatif. Kolaborasi yang baik adalah dimana semua pihak aktif berpartisipasi memberikan kontribusi yang berarti. Kondisi akan selalu berubah demikian juga usaha yang perlu kita keluarkan jangan terlalu kaku didalam berpartisipasi. Pikirkan kepentingan grup di luar kepentingan individu.
KESIMPULAN
Kemampuan untuk berjalan mandiri adalah modal utama namun akan tiba di suatu situasi dimana berjalan sendiri akan membuat kita stagnan,tidak berkembang, dan kolaborasi adalah cara untuk kita bisa terus bergerak maju dengan cepat dan terus bertumbuh.
Oleh karena itulah untuk menjadi sukses, Pola Pikir Kolaborasi adalah salah satu Pondasi Sukses yang harus dimiliki.
A. POLA PIKIR DASAR
Pola Pikir Komitmen dan Disiplin
B. KEAHLIAN DASAR MENJADI AHLI
C. SISTIM PENDUKUNG
D. PRILAKU PEMENANG
Prilaku Pemenang Eksperimen dan Resiko
Prilaku Pemenang Pantang Menyerah